Translate

Rabu, 05 September 2012

cerita kisah nyata suster gepeng

HANTU SUSTER GEPENG

Ceritanya di sebuah rumah sakit Dr. soetomo  Surabaya, ketika itu waktu aku masih kecil masih SD kayaknya.

cerita itu berkembang ramai di masyarakat saat seorang suster yang sedang jaga dirumah sakit mati karena terjepit lift di rumah sakit itu. Walaupun sebelum ada cerita itu Rumah sakit itu memang terkenal angker selain Rumah sakit simpang, yang sekarang berubah menjadi hotel. Berbagai cerita hantu yang asli maupun yang sudah dibumbui tersiar dari kedua rumah sakit itu tetapi yang paling menggemparkan saat jaman  itu ya cuman Suster Gepeng

bagaimana ndak menggemparkan, karena katanya orang orang yang sedang menunggui saudaranya yang dirawatdi rumah sakit itu,  yang kamarnya berdekatan dengan lift, pasti akan disambangi suster ini pada tengah malam untuk “just to say hello”. Dan suster ini tak akan bisa menampakkan senyum manisnya sebab ia datang dengan kepala yang gepeng dan berlumuran darah…….
@kenmaulanaa

2 komentar: